Jumat, 30 September 2011
Ranma 1/2 Live-Action diumumkan
Desember ini, manga seni bela diri komedi populer karya Rumiko Takahashi , Ranma 1/2 akan memiliki sebuah drama berdurasi dua jam khusus dan para pemerannya adalah Kenta Kaku, Natsuna dan Yui Aragaki yang akan memerankan Ranma Saotome (lelaki), Ranma Saotome (perempuan) dan Akane Tendo!
Drama khusus ini akan memulai cerita dalam bab pertama manganya, di mana Akane (Yui Aragaki), yang bertekad untuk melindungi kelangsungan dari dojo Tendo. Namun, suatu hari tiba-tiba ayahnya Soun menyatakan bahwa penerus dojo itu harus laki-laki. Dan, ia dijodohkan untuk menikahi Ranma (Kaku), seorang lelaki yang terkena kutukan setelah jatuh ke mata air saat ia dan ayahnya berlatih di Cina.
Kutukannya adalah ia akan berubah menjadi seorang perempuan (Natsuna) sekali tersiram air dingin sementara ayahnya akan berubah menjadi panda raksasa. Untuk menghapus kutukan dan mewarisi dojo, Ranma berusaha mencari sumber air panas rahasia, tapi ia bertemu malah musuh yang misterius.
Seperti yang dikutip megindo.net dari www.jefusion.com, selain ketiga pemeran tersebut, pemeran lain yang bergabung diantaranya ada Kyoko Hasegawa yang memerankan kakak tertua Tendo, Kasumi. Toufuu Ono, lelaki yang naksir pada Kasumi bahkan Akane naksir padanya, diperankan oleh Shosuke Tanihara. Ayah Ranma, Genma dimainkan oleh Arata Furuta. Katsuhisa Namase memerankan ayah Akane dan Kasumi, Soun Tendo. [Megindo.net]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar